Daerah  

Alhamdulillah, Baru 4 Hari AMM Bersama MDMC Lutra Berhasil Kumpulkan Dana Rp.35.510.000 untuk Bantuan Gempa Sulbar

Avatar

PEDULIRAKYAT.CO.ID, LUWU UTARA — Angkatan Muda Muhammadiyah (AMM) Kabupaten Luwu Utara melakukan aksi penggalangan dana untuk korban bencana alam gempa yang terjadi di Sulawesi Barat (Sulbar) beberapa hari yang lalu.

Angkatan Muda Muhammadiyah ini, yakni Pemuda Muhammadiyah, Nasyiatul Aisyiyah, Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM), Ikatan Pelajar Muhammadiyah (IPM),

Penggalangan dana itu dilaksanakan di Jl. poros Trans Sulawesi Masamba -Palopo, dari hari Sabtu-Selasa, (16-19/1/2021).

Diketahui, bahwa penggalangan dana ituu berhasil mengumpulkan donasi sebesar Rp.35.510.000 (Tiga puluh lima juta lima ratus sepuluh ribu). Donasi tersebut diperoleh dengan partisipasi masyarakat Luwu Utara.

Ketua Pemuda Muhammadiyah Lutra, Khaerul Tungga mengatakan, dengan hal ini bahwa sesuai regulasi yang berlaku penggalangan dana ini. Juga bekerja sama dengan Lazismu Kabupaten Luwu Utara dan MDMC Luwu Utara. Hasil penggalangan dana ini akan disalurkan langsung di Lokasi bencana Sulbar.

“Semoga bantuan donasi yang kami salurkan bisa meringankan beban saudara kita yang menjadi korban bencana di Sulbar. Dan semoga diberikan ketabahan atas musibah ini,” kata Khaerul kepada pedulirakyat.co.id, Rabu, (20/1/2021) yang juga selaku ketua MDMC Lutra itu.(Musbal/Peduli).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *